Thursday 29 August 2013

Sekolah Model Berbasis Keunggulan Lokal

Selamat pagi sahabat dunia pendidikan..
Selamat datang di Tahun Pelajaran 2013/2014, admin mengucapkan Mohon maaf lahir batin , semoga kita kembali dapat beraktifitas dengan lancar dan senantiasa diberkahi Allah.Amiin.  Kekosongan blog ini yang lumayan lama dikarenakan belum ada waktu yang tepat untuk memulai coretan-coretan lagi .
untuk Tahun Pelajaran 2013/2014 SD Negeri Purworejo kembali membangun aktivitas dan mengokohkan sinergi internal maupun eksternal guna memantapkan pelayanan pendidikan. Disela-sela banyaknya aktivitas pembuatan administrasi tahun ajaran baru, perangkat pembelajaran, RKAS, Kurikulum, pemutakhiran NUPTK, laporan BOS, Bantuan DAK Rehab Gedung , dan lain sebagainya. Civitas SD Negeri Purworejo kembali bersemangat.
Untuk tahun ini SD Negeri Purworejo yang mewakili Kabupaten Purworejo  bersama dengan 39 sekolah dasar di Provinsi Jawa Tengah ditunjuk oleh LPMP Provinsi Jawa Tengah untuk menjadi sekolah model berbasis keunggulan Tahun 2013. Program ini merupakan lanjutan dari program Tahun 2012. sebelumnya SDN Purworejo ditunjuk sebagai sekolah rintisan SMBKL di tahun 2012 dan mendapat bantuan Rp 9.000.000,00 ( sembilan juta rupiah) dana tersebut digunakan untuk pemenuhan standar sarana prasana TIK dengan pembelian 1 buah laptop, 1 buah LCD dan 1 buah printer,
Untuk Tahun 2013 ini dalam panduan SMBKL kegiatan yang dilakukan dalam program SMBKL lebih ditekankan kepada penguatan standar isi dan standar proses. LPMP Provinsi Jawa Tengah menggulirkan dana bantuan sebesar Rp 10.000.000,00 (sepuluh juta rupiah) yang digunakan untuk membiayai kegiatan Sekolah Model Berbasis Keunggulan Lokal Tahun 2013, kegiatan lainnya bisa dibiayai oleh BOS maupun sumber pendapatan sekolah lainnya.
Kegiatan yang dilaksanakan di SD Negeri Purworejo dalam program SMBKL 2013 antara lain :
  1. Rapat Koordinasi dan Pembukaan pelatihan dilaksanakan tanggal 22 Agustus 2013, Pengarah Drs. Sasmito Adi, MM & Atik Sumiyati, M.Pd.
  2. Pelatihan KTSP dilaksanakan tanggal 29 Agustus 2013, Narasumber Misyono, S.Pd.
  3. Pelatihan Kurikulum 2013 dilaksanakan tanggal 12 September 2013, Narasumber Atik Sumiyati, M.Pd.
  4. Pelatihan Kurikulum 2013 dilaksanakan tanggal 19 September 2013, Narasumber Yuli Sri Winarsih, S.Pd.
  5. Pelatihan Tari dilaksanakan tanggal 26 September 2013, Narasumber Melania Sinaring Putri, S.Sn
  6. Pelatihan Karawitan dilaksanakan tanggal 3 Oktober  2013, Narasumber Suripto Wardani, S.Kar.
  7. Rapat Evaluasi, Pelaporan dan Penutupan kegiatan dilaksanakan pada tanggal 10 Oktober 2013 
 Demikian kegiatan program sekolah model berbasis keunggulan lokal 2013 SD Negeri Purworejo, semoga semua kegiatan dapat dilaksanakan dengan baik sampai selesai. Amiin.
untuk keunggulan lokal yang diunggulkan di SD Negeri Purworejo adalah seni karawitan dan seni tari,, selain program di atas, SDN Purworejo akan berpartisipasi dalam kegiatan perlombaan siswa dalam bidang seni dan budaya unggulan lokal. Dana yang akan digunakan adalah dana BOS dan sumber pendapatan lain sekolah.

No comments:

Post a Comment