Friday, 19 April 2013

Prestasi Perpustakaan "Rumah Cerdas" SDN Purworejo

Untuk semua civitas SD Negeri Purworejo Sudah tidak asing lagi dengan jantung sekolah berupa perpustakaan  sekolah. Perpustakaan SDN Purworejo bernama " Rumah Cerdas, ditujukan untuk semakin membangun dan menggali kecerdasan para anggota perpustakaan. Untuk Tahun Pelajaran  2012/2013 ini anggota perpustakaan sebanyak 423 orang yang terdiri dari 396 siswa dan 27 orang PTK.
untuk menumbuhkan budaya membaca di dalam perpustakaan terdapat berbagai macam fasilitas antara lain : ruang baca yang nyaman, Ruangan ber-AC, pilihan dan tatanan buku yang menarik, tempat penitipan tas, cafe baca di bagian depan kanan dan kiri, taman baca di belakang aula sekolah dan gasebo sebagai pondok inspirasi di dekat kolam, selain itu ruangan perpustakaan juga selalu harum dan diiringi dengan iringan musik instrumental yang menenangkan.  para siswa juga bisa membaca koran maupun majalah yang ada dan tetap mengupdate berita-berita edukasi dengan menyaksikan acara TV .
tidak hanya fasilitas yang diberikan oleh perpustakaan yang mampu menarik siswa , tetapi juga prestasi yang telah diraih Perpustakaan SDN Purworejo. untuk Tahun 2013 ini,  pada awal Maret 2013 "Rumah Cerdas" mengikuti seleksi lomba perustakaan Tingkat UPT P dan K Purworejo, dari total 54 peserta , "Rumah Cerdas" mendapatkan peringkat satu dan melaju ke tingkat Kabupaten Purworejo. Di Kabupaten Purworejo perpustakaan SDN Purworejo bersaing dengan 16 perpustakaan lain yang mewakili UPT masing-masing kecamatan dan Alhamdulilah lomba yang diadakan tanggal 30 Maret 2013 itu berhasil mengantarkan "Rumah Cerdas" sebagai Juara I dan mewakili perpustakaan Kab. Purworejo untuk Maju ke Karisidenan Kedu.
Pada Tanggal  11 April 2013, Lomba Perpustakaan Tingkat Kedu sangat disambut dengan antusias oleh para warga sekolah. Penyambutan dimulai dengan menyanyikan lagu Selamat datang Tim Penilai karya Ibu Sri Kawan Jiapri, S.Pd. yang dinyanyikan oleh Afifta Naya Luthfia dan Finaia, kemudian tim penilai langsung menuju ke aula dan dilakukan upacara pembukaan sederhana. Pada kesempatan tersebut Kepala Dinas P dan K Purworejo, Drs. Bambang Aryawan.,MM. berkenan memberikan pidato sambutan selamat datang tim penilai dan sedikit wejangan tentang pentingnya kulaitas perpustakaan di sekolah.
setelah itu dimulailah kegiatan penilaian, Tim penilai yang terdiri dari masing-masing perwakilan dari kab. Purworejo, Kebumen, Temanggung dan Wonosobo meneliti semua komponen dengan teliti. dan Alhamdulilah hasilnya dari semua kabupaten di Karisidenan Kedu, Kab. Purworejo meraih peringkat III.
berikut beberapa foto-foto perpustakaan SDN Purworejo :
Siswa berlatih membaca puisi dan membuat sinopsis dibimbing guru

Kunjungan Mahasiswa UNS ke perpustakaan

Penilaian Perpustakaan Tingkat Kecamtan

Pustakawan memperagakan mekanisme peminjaman buku

Tim penilai perpustakaan tingkat kabupaten



penilaian perpustakaan


Taman Baca dibelakang aula

Sajian tari Bhandayuda sebagai Juara I Kabupaten
Sambutan untuk Tim penilai Karisidenan Kedu


Sambutan selamat datang dari kepala Dinas P dan K Kab. Purworejo


Sajian Tari Dolalak

Pengecekan katalog oleh tim penilai

suasana Taman baca

siswa membaca buku di pondok baca

para siswa dan penilai membaca buku di cafe baca

pemberian bunga ucapan selamat jalan

Tim Penilai Berpamitan

2 comments:

  1. keren.... be winner....
    Semoga Blog yang aku rintis ini menjadi sarana yang baik untuk media informasi untuk semua. amin... selamat tinggal SD N Purworejo....

    ReplyDelete